Komsos Kevikepan Yogyakarta Barat mengawali gerak langkah Komsos Kevikepan dengan mengundang perwakilan komsos Paroki se-Kevikepan Yogyakarta Barat dalam acara sosialisasi program di Aula Paroki Santa Perawan Maria Tak Bercela, Nanggulan pada tanggal 19 Januari 2025. Acara yang dihadiri oleh wakil dari 16 (dari 20) Paroki / Stasi se-Kevikepan Yogyakarta Barat ini dimaksudkan untuk mensinergikan program Komsos Kevikepan dengan Program Komsos Paroki/Stasi. Dengan sinergi yang baik antara Kosmos Kevikepan dengan Komsos Paroki diharapkan mampu menjawab tugas pelayanan yang dimilki Komsos baik di tingkat Kevikepan maupun paroki, baik dalam membantu Komisi- komisi di kevikepan maupun bidang di Paroki masing – masing.
