Muntilan – Muntilan diguyur hujan ketika itu, secara bertahap mulai berkumpullah anggota Komisi Liturgi (Komlit) dari 5 Kevikepan, yakni Semarang, Yogyakarta Barat, Yogyakarta Timur, Kedu dan Surakarta di Pusat Pastoral Sanjaya Muntilan (PPSM) pada hari Minggu, 26 Januari 2025. Dihadiri 49 anggota dan 9 Imam Komlit se-Keuskupan Agung Semarang (KAS).

Temu Pleno Komisi Liturgi ini dibuka dengan sapaan dan informasi umum dari Romo Yohanes Sunaryadi, Pr., selaku Ketua Umum Komisi (KUK) Liturgi KAS. Setelah itu dilanjutkan dengan sharing antar Kevikepan tentang dinamika Komlit tahun 2024 dan rencana di tahun 2025.
Sesi edukatif diisi tentang Pedoman Pelayanan Liturgi KAS terbaru, Revisi Tata Perayaan Perkawinan, Katekese Tahun Yubileum, kegiatan Tim Musik Liturgi, panduan Lektor nasional, serta rencana Komisi Liturgi 2025, seturut koordinasi dengan Dewan Pastoral KAS.

Acara outing edukatif diisi dengan melakukan ziarah dan napak tilas ke rumah Romo Sanjaya, datang ke lokasi penemuan jenasah, serta ziarah ke makam terakhir Romo Sanjaya. Acara ini diakhiri pada hari Senin, 27 Januari 2025, pukul 13.00 WIB. (Romo Sunaryadi, Pr.)