Gereja Hati Santa Perawan Maria Tak Bercela Kumetiran terletak di tengah kota Yogya di Jl Kumetiran nomer 13. Berada di sebelah barat kawasan Malioboro dan sebelah selatan stasiun kereta api Tugu, banyak hotel di sekitar gereja.

Karena itu selain melayani kebutuhan rohani umat Katolik setempat, Gereja melayani pula para wisatawan beragama Katolik dari luar paroki ini.

Gua Maria di halaman belakang gereja sudah dibangun kembali tahun 1998. Tahun 2019 direvitalisasi dalam rangka pesta berlian atau 75 tahun paroki dengan ditambah patung Pieta.

Kapel adorasi Kumetiran

Selain gua Maria, gereja Kumetiran juga memiliki kapel adorasi abadi di dekat pintu gerbang depan dibangun sejak tahun 2012 dan diperluas tahun 2019. Fasilitas doa ini diberkati Mgr Robertus Rubiyatmoko dan diresmikan oleh Wakil Gubernur DIY atas nama Gubernur.

Taman doa dan patung Pieta di gereja Kumetiran

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *