Penghubung Karya Kerasulan Kemasyarakatan (PK3) Kevikepan Semarang mengadakan pertemuan koordinasi pada hari Sabtu, 30 Juli 2022, pukul 09.30-12.30 di Gedung Kantor Pelayanan Pastoral Keuskupan Agung Semarang, yang beralamatkan di Jalan Imam Bonjol, No. 172, Semarang. Pertemuan ini dihadiri oleh kurang lebih 45 peserta, mewakili aktivis penggerak sosial kemasyarakatan paroki.
Kegiatan ini menjadi sarana koordinasi dan konsolidasi mengenai gerak bersama arah kemasyarakatan KAS di paroki-paroki melalui Bidang Kemasyarakatan. Dalam pertemuan ini, Romo FX. Sugiyana, Pr., selaku Vikep Semarang juga menampung aspirasi dan masukkan peserta yang notabene menjadi perwakilan aktivis sosial kemasyarakatan paroki.